BeritaInfo Lembaga

Sesditjen GTK Membuka Diklat Penguatan Kepala Sekolah Kabupaten Lebak dan Pandeglang Angkatan II⁣⁣ ⁣⁣

Sekretaris Jenderal GTK, Dr. M.Q. Wisnu Aji. M.Si., membuka diklat Penguatan Kepala Sekolah Kabupaten Lebak dan Pandeglang Angkatan II, yang diselenggarakan oleh PPPPTK Bisnis dan Pariwisata, di Hotel Grand Mutiara Puncak, Bogor, Senin (14/10).⁣⁣

⁣Sesditjen GTK menyampaikan, kepala sekolah tidak lagi dianggap sebagai tugas tambahan dari seorang guru, melainkan guru yang ditugaskan menjadi kepala sekolah. Oleh karena itu, kepala sekolah harus meningkatkan kompetensi manajerial, supervisi dan kewirausahaan. ⁣⁣
⁣⁣

Beliau menjelaskan, dalam menuju era industri 4.0, setiap peserta didik harus menguasai komunikasi dan teknologi. Peran guru menjadi demikian penting, yaitu menjadi fasilitator dan katalisator. Selain itu, guru juga harus mampu menemukan potensi siswa dan mengarahkannya ke sasaran yang tepat.⁣⁣
⁣⁣
Diklat kepala sekolah ini, bertujuan untuk memperdalam kemampuan kepala sekolah dalam memimpin dan mengelola satuan pendidikan. Kegiatan ini berlangsung selama tujuh hari (14-20 Oktober 2019), dan diikuti oleh kepala sekolah dasar dari Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang, masing-masing sebanyak 200 orang.

Beri penilaian untuk berita ini!

Bagikan informasi ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *